Toyota Sienta Tipe Q |
Meski terbilang mobil baru, Sienta diterima baik di Indonesia. Bukan tanpa alasan, mobil ini memiliki beberapa keunggulan. Selain karena brand Toyota, Sienta bisa dikatakan memiliki keunikan sebagai sebuah mobil.
Apa saja keunikan yang dimiliki Sienta?
1. Multi Activity Vehicle (MAV)
Menurut Toyota, mobil ini memiliki konsep Multi Activity Vehicle (MAV). Konsep yang dimaksud, untuk mengakomodasi beragam aktivitas penggunanya. Sebagai pendukung hobi, bepergian bersama keluarga, karena memiliki kapasitas angkut penumpang ataupun barang yang dapat diandalkan.
Sienta sebagai mobil Multi Activity Vechicle (MAV) |
2. Varian Banyak
Sienta memiliki ragam varian. Toyota memasarkannya dalam empat pilihan tipe : E, G, V dan Q. Masing-masing varian memiliki perbedaan.
Beberapa varian Toyota Sienta |
Yang terendah, E sekalipun, meski memiliki fitur tak selengkap Q, namun faktor keselamatan sudah diperhatikan betul oleh Toyota. Ada dua kantung udara yang sudah tersemat pada semua varian dan juga seat belt hingga kursi baris ketiga.
3. Pintu Geser elektrik
Sienta memang bukan produk satu-satunya milik Toyota yang menggunakan pintu geser elektrik. Ada Alphard dan NAV1, yang saat ini memang dipasarkan Toyota dengan pintu demikian. Namun seperti diketahui, Alphard merupakan MPV mewah yang memiliki banderol tinggi. Sedang NAV1 masuk kategori medium MPV.
Pintu geser Toyota Sienta |
Sementara Sienta memiliki banderol yang relatif lebih terjangkau. Untuk pintu elektrik, sudah ada pada varian tertinggi Sienta. Kunci pintu geser atau Power Sliding Door (PSD) pada kedua sisi kiri dan kanan, untuk pintu tengahnya bisa dioperasikan cukup dengan menyentuh gagang pintu bagian luar (smart entry system) dan kunci otomatis terbuka. Sedang varian paling rendah, pintu kedua, masih dioperasikan secara manual.
Tentu pintu ini mempermudah masuk dan keluar. Selain itu, saat membawa barang juga terbilang lebih mudah karena pintu geser ini.
4. Fitur Perlindungan "anti kejepit"
Tidak sekadar pintu geser, Toyota juga menyematkan sensor yang bisa mendeteksi bila ada obyek yang menghalangi pintu saat tertutup.
Sensor "anti kejepit" di Toyota Sienta |
Pintu geser elektrik secara otomatis berhenti sehingga menghindari tangan atau benda terjepit. Tentu fitur ini unik dan memberi rasa aman saat Anda bepergian bersama anak kecil.
5. Fitur Melimpah dan Harga Terjangkau.
Sienta juga dibubuhi teknologi projector Bi-beam LED dan auto levelling untuk penerangannya. Lampu belakang juga sudah LED plus LED line guide sebagai pemanis.
Bi-beam LED yang ada pada Toyota Sienta |
Di interior, panel instrumen tampak canggih melalui pancaran optitron dan layar TFT 4,2” untuk MID (Multi Information Display). Ada juga fitur canggih lain seperti Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA).
Kabin Depan Toyota Sienta Tipe E dan G |
Sistem keselamatan lain, adanya rem lengkap dengan sistem ABS+EBD (Electronic Brake Distribution) dan BA (Brake Assist). Pun tidak hanya dilengkapi dual airbag, namun ada juga knee airbag atau kantung udara untuk lutut pengemudi.
ABS System |
Toyota mempercayakan mesin 2NR-FE 1,5-liter 4-silinder dengan teknologi Dual VVT-i sebagai penggeraknya. Mesin ini dirancang untuk memberikan efisiensi bahan bakar lebih baik. Pilihan transmisi ada manual 6-percepatan dan CVT 7-percepatan lengkap dengan mode sequential shiftmatic untuk mode perpindahan gigi secara manual.
Fitur & Keistimewaan Sienta |
Lantas bagaimana dengan harganya? PT Toyota Astra Motor menjual rival Honda Freed ini mulai Rp 233.200.000 untuk varian terendahnya. Sementara tipe tertinggi Sienta Q CVT A/T dijual Rp 298.200.000 (OTR Jabodetabek). Tersedia di dealer Toyota Utama Bandung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar