Senin, 15 Mei 2017

Toyota Meriahkan IIMS 2017 Part II

IIMS 2017 merupakan perhelatan otomotif yang memang lumayan panjang (11 hari) sehingga banyak kegiatan menarik yang diselenggarakan acara tersebut.

Toyota sebagai salah satu brand yang berpartisipasi dalam IIMS 2017 juga tidak mau ketinggalan untuk memeriahkan perhelatan yang diadakan satu tahun sekali ini.

Dari mulai booth, promosi, hingga acara seperti seminar dan lainnya dilaksanakan Toyota dengan semaksimal mungkin. Dari usaha yang maksimal tersebut Toyota berhasil meraih penghargaan di ajang IIMS 2017 ini.

beli mobil toyota
Booth Toyota di IIMS 2017


Booth luas Toyota yang beraksen hitam-biru meraih pernghargaan booth terbaik untuk kategori booth dengan luas diatas 1.500 meter persegi. Tidak hanya itu, booth Toyota juga dianggap booth terbaik pilihan pengunjung dengan meraih gelar Best Booth By Visitor Choice IIMS 2017.

Memang pada tahun ini Toyota memberikan konspe booth yang berbeda dari IIMS tahun - tahun sebelumnya, booth Toyota yang luas dibagi ke beberapa zona sehingga memudahkan pengunjung untuk mengetahui jenis produk apa yang dipajang di IIMS.

Poin plusnya juga terdapat pada Hybrid Corner yang membuat pengunjung lebih memahami mengenai teknologi hybrid yang ramah lingkungan.

Menurut Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Farnsiscus Soerjopranoto, Toyota terbilang cukup sukses di IIMS 2017, dan ada beberapa penghargaan yang diraih termasuk dari SPK (Surat Pemesanan Kendaraan).

Tidak hanya dari tampilan booth dan penjualan, Sheren Marcella yang merupakan usher atau "pemanis" booth Toyota juga meraih gelar bergengsi yakni Miss Motor Show 2017. Selain Marcella ada juga Stevani yang mendapat gelar Miss Motor Show Photogenic 2017.

dealer toyota di bandung toyota utama
Miss Motor Show 2017

MPV Masih Merajai Penjualan Toyota

Di IIMS 2017, Toyota memperkenalkan Agya baru dengan mesin kapasitas 1.2 liter, dan juga Calya, tetapi penjualan tertinggi masih diraih oleh MPV legendaris Toyota yaitu Avanza.

dealer toyota di bandung
Avanza di IIMS 2017


Masih menurut Fransiscus, Avanza memang merajai IIMS 2017 sama dengan IIMS pada tahun - tahun sebelumnya.

Stigma masyarakat yang lebih mementingkan daya angkut ketimbang model kendaraan masih tidak terbantahkan karena harga Avanza sudah mencapai 190 juta tapi masih jadi peimadona pembelian di IIMS 2017.

Capaian ini menguatkan Avanza sebagai mobil yang paling diminati di tanah air. Data terakhir yang dirilis GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) mencatat bahwa penjualan mobil Avanza meningkat terus di kelasnya.

GAIKINDO menyebutkan, penjualan Avanza di awal tahun lalu berada di angka 10.315 unit, sementara pada bulan Februari 12.274 unit, pada bulan Maret sebelum IIMS dimulai, angkanya sudah mencapai 13.124 unit.

dealer toyota di bandung toyota utama
Toyota Veloz - IIMS 2017


Avanza memang bukan nama mobil yang bisa disepelekan di industri otomotif, ia tampil sebagai Low MPV yang bisa mengakomodir kebutuhan berbagai segmen masyarakat. Tipenya pu beragam mulai dari Avanza 1.3 hingga Veloz 1.5, bahkan tahun lalu Toyota menambah tipe Avanza yaitu Transmover untuk mendukung keberadaan taksi online.


Total Penjualan Toyota di IIMS 2017

Penjualan Toyota di IIMS 2017 bisa dibilang sukses. Toyota berhasil membukukan 4.652 unit SPK (Surat Pemesanan Kendaraan), angka tersebut meningkat dibandingkan IIMS 2016 yang hanya mencapai 4.597 unit SPK.

dealer toyota di bandung toyota utama
Selamat Toyota!


Penjualan sebanyak itu bukan hanya menjadikan Toyota sebagai produk terlaris, tapi juga sebagai APM (Agen Pemegang Merek) yang paling banyak menjual mobil selama pameran berlangsung.

Vice President Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto mengucapkan terimakasih kepada konsumen yang telah mempercayai Toyota dan pencapaian ini merupakan buah dari implementasi semangan Lets Go Beyond Toyot, yaitu terus menerus melakukan improvement agar konsumen merasakan Best Ownership Experience yang terus meningkat.

Jajaran MPV (Multi Purpose Vehicle) menjadi yang paling laris mencapai 3.367 unit atau meningkat 10% dari tahun lalu. Kontribusi terbesar berasal dari Avanza sebanyak 1.296 unit (27,9%), Calya 762 unit (16,4%), Innova 735 unit (15,8%), dan Sienta 489 unit (10,5%).

Congratulation Toyota!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar